Rabu, 20 Desember 2017

MENELAAH FENOMENA GAIB RUPANG DEWA FUDE ZHENGSHEN (HOK TEK CENG SIN) DENGAN BANTUAN ILMU ASTROLOGI

MENELAAH FENOMENA GAIB RUPANG DEWA FUDE ZHENGSHEN (HOK TEK CENG SIN) DENGAN BANTUAN ILMU ASTROLOGI.
.
Ivan Taniputera.
22 November 2017.
.
Fude Zhengshen (福德正神; Hokkian: Hok Tek Ceng Sin) merupakan salah satu dewa yang banyak dipuja di kelenteng. Seorang sahabat menuturkan pengalaman gaibnya dengan rupang Dewa Fude Zhengshen. Beberapa tahun lalu, sahabat tersebut membeli rupang Dewa Fude Zhengshen dari pedagang barang bekas kaki lima. Rupang tersebut kemudian diletakkannya di atas lemari buku. Jenggot rupang dalam keadaan terurai ke bawah. Beberapa hari kemudian, karena ada suatu keperluan teman tersebut masuk ke ruangan tempat penyimpanan rupang. Ia menyaksikan bahwa keadaan jenggotnya masih seperti biasa. Namun kurang lebih semenit kemudian, setelah mengambil barang yang diperlukan, ia menengok kembali ke rupang dan ternyata jenggotnya sudah berpindah ke atas tangan rupang tersebut. Padahal tidak ada angin atau penyebab lainnya. Berikut ini adalah foto rupangnya.
.

.
Ini merupakan kasus yang unik. Saya akan mencoba menelaahnya dari sisi ilmu Horary Astrology. Sebelumnya, saya akan membuat bagan Horary Astrologynya.
.
.

.
Kita akan mengamati rumah kedelapan dan kesembilan, karena ada kaitannya dengan kegaiban serta spiritual. Jika kita amati, maka terdapat Mars di rumah kedelapan. Ini menandakan bahwa Spirit di dalam patung adalah seorang pria. Mars mempunyai sifat pemarah, tetapi ia juga melambangkan pelindung. Jadi, Spirit di dalam rupang dapat melindungi Anda. Ia memiliki pula kekuatan besar. Apabila kita amati lebih jauh, di rumah kesembilan terdapat Matahari, Venus, dan Yupiter. Kita dapat menafsirkan bahwa Spirit itu mempunyai paduan sifat pelindung, cinta kasih, dan murah hati (benevolence). Oleh karenanya, ini merupakan Spirit yang baik. Jika kita lanjutkan dengan mengamati planet-planet lain, maka nampak bahwa fenomena gaib itu terjadi sebagai pertanda atau peringatan agar rupang diletakkan di tempat yang lebih layak serta dilakukan ritual (misalnya dipersembahkan dupa, buah, dan lain sebagainya).
.
Sebenarnya, konsep dalam dunia Spirit sangat sederhana. Agar suatu sosok Spirit dapat memberikan perlindungan, maka perlu dijalin suatu kaitan spiritual dengannya. Antara lain dengan mempersembahkan dupa, buah, dan lain sebagainya. Fenomena gaib tersebut terjadi agar Anda melakukan ritual sebagaimana yang telah dilakukan hingga saat ini. Berdsarkan bagan di atas, ternyata Mars mengalami aspek dengan Nodal Utara (Rahu), sehingga boleh ditafsirkan bahwa Anda mempunyai jalinan jodoh dengan rupang tersebut.
.
Apabila kita telaah lagi bagan di atas, maka nampak bahwa Spirit pada rupang dapat membantu meningkatkan keberuntungan. Tetapi efek sampingnya dapat membuat emosi mudah bergejolak. Berdasarkan konsep dunia Spirit yang pernah saya dengar, sifat atau kepribadian antara Spirit suatu rupang dengan pemilik rupang akan saling mempengaruhi serta berinteraksi suatu sama lain. Jika boleh kita analogikan dengan ilmu fisika, maka ini disebut interferensi. Jadi bila Spirit mempunyai sifat pemarah atau emosional, maka sedikit banyak hal itu akan berpengaruh pada pemilik rupang. Sebaliknya, jika pemilik rupang mempunyai sifat pemarah, maka hal tersebut juga akan mempengaruhi Spirit pada rupang. Ibaratnya adalah seperti cermin berhadapan yang saling mencerminkan satu sama lain. Dengan demikian, Anda perlu sering-sering melatih kesabaran, agar energi emosional pada Spirit mereda.
.
Sebagai tambahan, saya pernah pula mendengar bahwa Spirit pada sebuah rupang mungkin saja merupakan pemilik sebelumnya. Barangkali menarik apabila kita dapat menelusuri siapa pemilik sebelumnya.
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 
.
.
PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MAKNA PATUNG DEWA YANG RUBUH

MAKNA PATUNG DEWA YANG RUBUH. . Ivan Taniputera. 17 April 2020. . . Kemarin, atau tepatnya tanggal 16 April 2020, s...